Om Menulis Om (Gerakan Satu Hari Satu Artikel)

Om Menulis Om
(Gerakan Satu Hari Satu Artikel)

Oleh : Endik Koeswoyo





OPINI JPI - JAKARTA. Budaya menulis di Indonesia masih sangat rendah, dukungan pemerintah kepada penulis juga sangat kurang bahkan bisa dibilang tidak ada. Padahal, menulis itu sebuah pekerjaan yang sangat penting dan sangat di butuhkan. Sejarah bisa ditelusuri dan dipahami juga karena adanya bukti tertulis dalam prasasti-prasasti yang ditemukan. Budaya literasi di Indonesia sekali lagi belum memenuhi standar baik itu mutu, baik itu dukungan, baik itu kualitas, baik itu kwantitas dan sebagainya, dan sebagainya.

Negara lain, tidak udah disebuah sebagai negara maju, karena semua negara sama saja, tidak ada itu negara maju atau negara berkembang, semua negara punya cita-cita sama dan berlomba menjadi negara yang baik di mata rakyatnya dan di mata dunia. Kembali lagi kepada literasi, pemerintahan di negara lain banyak yang sudah memiliki lembaga yang khusus menangani masalah buku, penulis atau sebut saja sebagai literasi. Negara tetangga kita saja, memiliki dewan buku, kerjaan mereka jelas, membantu penulis-penulis untuk menciptakan buku-buku yang bagus. Buku bagus itu yang bagaimana? Buku bagus itu yang ditulis dengan hati senang, ditulis dengan tenang, artinya penulis mendapatkan dana riset, dana penelitian, uang kopi, uang listrik, uang makan dan tetek bengeknya, emang nulis nggak perlu biaya? Penulis itu membutuhkan waktu yang tidak singkat, dalam menulis sebuah buku rata-rata penulis akan menghabiskan waktu sekitar 3 bulan, bahkan bisa 3 tahun, nah selama 3 bulan itu mereka makan apa kalau tidak ada support? Bagaimana hasil tulisan bisa bagus kalau masih mikirin makan? Bagaimana tulisan bisa berkualitas kalau untuk riset penulis harus  menyisihkan dan memetong uang jajan anak? Memangkas uang belanja istri? Mengurangi uang makan keluarga? Itu masalahnya.

Standar hidup penulis di Indonesia tidak tinggi-tinggi amat kok, penulis Indonesia ini hampir semuanya sederhana, standarnya juga simple, ketika penulis keluar rumah anak dan istri di rumah tersenyum, itu saja standarnya. Walapun profesi penulis belum bisa dijadikan sandaran hidup, tetapi banyak penulis yang berani mengambil keputusan dan sikap, sebagai penulis full time, tidak menjadikan penulis sebagai sampingan. Resikonya? Resikonya tidak ada asalkan bisa mengatur management, kapan penulis dapat uang, kapan penulis mengelola uang dan kapan penulis harus memikirkan untuk mendapatkan uang lagi dan lagi dari tulisannya. Simplenya begini, dari satu buku penulis harus memilik terget penghasilan, missal 1 buku akan menghasilkan 25 juta, maka silahkan saja dibagi berapa anda ingin digaji setiap bulannya? Anggap saja 5 juta/bulan cukup, maka 1 buku akan mencukupi kebutuhan selama 5 bulan. Kalau satu buku bisa menghasilkan 25 juta, bagaimana kalau satu buku hanya menghasilkan 3 juta saja? Maka rumusnya harus dibalik, menulislah 2 buku dalam sebulan, hehhee… bisa? Bisa saja kalau mau. Bisa tapi susah, tetapi kalau kita memiliki kemampuan menulis, maka sumber pendapatan kita bukan hanya dari buku, bisa dari cerpen atau opini di media cetak atau online. Bisa mendapatkan sumber dari situs-situs internet, bisa menjadi penulis lepas yang menulis artikel untuk online, bisa menjadi penulis bayangan, dan jangan lupa, industri menulis ada di dalam dunia televisi, iklan dan film, kalau penulis bisa masuk ke dalam dunia entertainment yang satu ini, bisa dijamin kehidupan atau keuangan akan mencukupi.

Jangan mengandalkan satu titik, fokus boleh hanya pada buku, tetapi cobalah merambah dunia literasi lainnya. Oh ya, apaan sih literasi itu? Ational Institute for Literacy, mendefinisikan Literasi sebagai "kemampuan individu untuk membaca, menulis, berbicara, menghitung dan memecahkan masalah pada tingkat keahlian yang diperlukan dalam pekerjaan, keluarga dan masyarakat." Definisi ini memaknai Literasi dari perspektif yang lebih kontekstual. Dari definisi ini terkandung makna bahwa definisi Literasi tergantung pada keterampilan yang dibutuhkan dalam lingkungan tertentu.

UNESCO menjelaskan bahwa kemampuan literasi merupakan hak setiap orang dan merupakan dasar untuk belajar sepanjang hayat. Kemampuan literasi dapat memberdayakan dan meningkatkan kualitas individu, keluarga, masyarakat. Karena sifatnya yang "multiple Effect" atau dapat memberikan efek untuk ranah yang sangat luas, kemampuan literasi membantu memberantas kemiskinan, mengurangi angka kematian anak, pertumbuhan penduduk, dan menjamin pembangunan berkelanjutan, dan terwujudnya perdamaian. Buta huruf, bagaimanapun, adalah hambatan untuk kualitas hidup yang lebih baik.

Pertanyaan lainnya, bagaimana mulai menulis? Kapan mulai menulis? Bagaimana caranya menulis? Ini adalah pertanyaan kuno, pertanyaan absurd yang sebenarnya tidak perlu dijawab. Bagaimana memulai menulis? Baca bismillah duduk manis, mulailah menulis, tidak ada cara lain selain itu? Jawabnya tidak, duduk manis dan menulislah. Kapan mulai menulis? Sekarang, ya, jawabnya adalah sekarang tidak bisa menunggu besok atau entar. Cara menulis? Bisa di ketik, ditulis tangan, ditulis dengan handphone, ya begitulah caranya. Tulislah apa yang ingin anda tulis. Contoh sederhana memulai menulis adalah dengan yang dekat dengan kita, kucing kita mungkin, kursi kita mungkin, masakah ibu kita mungkin, gelas kesayangan kita mungkin, sepatu kita juga bisa. Itinya tulislah yang dekat dan sangat mudah untuk kita pahami. Belajar menulis artikel yang sederhana, mengulas produk-produk yang kita pakai sehari-hari adalah cara paling mudah mengasah kemampuan menulis. Untuk anda yang baru memulai, belajarlah menulis artikel atau opini tentang benda-benda di sekitar anda, benda yang bisa anda sentuh dan anda lihat, sehingga mudah membuat tulisan tentang benda itu, tinggal menulisnya dengan cara yang berbeda, suka-suka anda.

Dunia sudah serba modern, bukan saatnya kita berpangku tangan kemudian membisu asik dengan gadget masing-masing, dunia sudah modern jangan hanya menjadi pembaca ponsel, tetapi maafkan media online untuk menunjukkan karya tulis yan keren. Biasakan menulis 1 hari satu artikel pendek, kalau artikel itu temanya menyambung dalam 30 hari sudah bisa jadi sebuah buku. Simple saja, menulis 2 jam sehari sangat pas untuk siapa saja, tidak perlu lama-lama, tetapi jangan juga terlalu singkat. Isu-isu yang sedang ramai dibicarakan juga bisa dijadikan tema menarik tulisan kita.

Sebenarnya arah tulisan ini mau kemana? Tergantu anda mau membawa arahnya kemana. Yang jelas tulisan ini hanya sebuah opini singkat tentang budaya literasi di Indonesia yang masih sangat kurang. Jumlah buku yang diterbitkan setiap bulannya juga masih sangat kurang, dan lagi perpustakaan dan toko buku semakin sepi, tergerus peradaban modern katanya. Padahal buku adalah jendela dunia yang harus tetap bertahan dan harus dipertahankan. Kalau saja ada 100 penulis yang bisa bersatu menghasilkan karya-karya yang luar biasa, maka pergerakan buku di Indonesia pastilah akan menanjak. Hasilnya pasti akan sangat luar biasa, apalagi ada dukungan pemerintah. Dukungan yang bagaimana? Simple, missal penulis-penulis mengajukan ide atau outline tulisan kepada lembaga pemerintah yang bertanggung jawab mengenai buku, kemudian jika ide atau outline itu memang layak diterbitkan, minimal pemerintah memberikan support dana kepada penulis, misal satu buku yang diajukan membutuhkan waktu 6 bulan, selama 6 bulan ini, penulis digaji pemerintah, dan pemerintah akan mendukung penerbit yang menerbitkan buku tersebut, didukung secara promosi salah satunya pasti akan menjadi buku yang bagus. Melihat negara tetangga, di sebelah kita, mereka sudah melakukan itu, naskah atau outline dari penulis diajukan ke dewan buku, kemudian dibaca oleh dewan buku, kalau naskah outline itu dinilai bagus, walaupun isinya mengkritik pemerintahan akan dibiayai, dari proses penelitian, penulis, penerbitan dan proses penjualan akan didanai oleh pemerintah, ini sangat menarik bukan?

Sudahlah, tidak usah bermimpi yang muluk-muluk, sekarang ini kita harus bergerak, mulailah menulis dengan menjadikan budaya membaca buku sebagai pilihan utama. Dengan banyak membaca kita akan bisa banyak menulis. Tulisan ini mengawali keinginan saya untuk membuat gerakan satu hari satu artikel, bebas mau menulis apa saja, yang penting ada ada tulisan dan ada hasilnya, panjang pendek semua tergantung penulisnya. Artikel bagus atau jelek, itu urusan pembaca. Terimakasih, salam hormat. MERDEKA PENULIS INDONESIA.

---
TENTANG PENULIS
Endik Koeswoyo, penulis novel, buku dan skenario, lahir di Jombang saat ini tinggal di Jakarta. Twitter: @endikkoeswoyo Instagram : @endikkoeswoyo  Facebook : Endik Koeswoyo
Endik Koeswoyo
Endik Koeswoyo Scriptwriter. Freelance Writer. Indonesian Author. Novel. Buku. Skenario. Film. Tv Program. Blogger. Vlogger. Farmer

Posting Komentar untuk "Om Menulis Om (Gerakan Satu Hari Satu Artikel)"

www.jaringanpenulis.com




Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia
SimpleWordPress